Apa poin-poin kesepakatan utama antara semua orang Kristen tentang kedatangan Kristus kembali?

Pertanyaan

Apa poin-poin kesepakatan utama antara semua orang Kristen tentang kedatangan Kristus kembali?

Jawaban

Kita tahu, saat berbicara tentang eskatologi, maka orang-orang Kristen yang percaya Alkitab tersebar di semua gugusan yang ada di peta. Ada mereka yang dari kelompok pra-milenium, pasca milenium, a-milenium, ada juga mereka dari kubu pra-kesengsaraan (tribulation), mid-kesengsaraan, pasca kesengsaraan, pengangkatan parsial, pengangkatan pra-kemurkaan, dimana semuanya memandang segala sesuatu dengan cara yang berbeda secara radikal. Namun demikianpun, semua mereka yang percaya Alkitab dapat sepakat akan hal-hal ini: Kita semua percaya bahwa Yesus Kristus akan datang kembali dalam sejarah, dengan dapat terlihat kasat mata dan dalam tubuh jasmani. Dia datang kembali untuk memisahkan kaum percaya dari yang tidak percaya. Kaum percaya akan berada dalam hadiratNya untuk selama-lamanya dengan tubuh yang dimuliakan, kerusakan dari dosa akan sepenuhnya dimusnahkan dan tidak akan ada lagi untuk selamanya. Tragisnya, mereka yang tidak percaya akan menghadapi penghakiman terakhir. Alkitab menyebutnya takhta putih yang besar di Wahyu pasal 20 ayat 11 sampai 15. Mereka akan dihakimi atas penolakan mereka akan Kristus dan perbuatan jahat yang telah mereka lakukan dan kemudian dikungkung untuk selamanya di sebuah tempat yang disebut neraka, lautan api. Jadi, tidak peduli dimanapun posisi kita tentang detail eskatologi, semua kita sepakat bahwa Dia akan datang kembali, Dia akan memisahkan kaum percaya dari yang tidak percaya, dimana kaum percaya akan bersama-sama dengan Dia untuk selamanya di langit dan bumi yang baru, dan dengan tragis kaum tidak percaya akan dipisahkan dari Dia untuk selamanya di tempat yang disebut lautan api, sebuah tempat yang disebut neraka.

Jawaban oleh Dr. Danny Akin

Q&A